Ketua LSM PKPP DPD Kabupaten Kepulauan Meranti Temu Ramah Dengan Bupati Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil, S.H - TARGET RIAU

Rabu, 03 November 2021

Ketua LSM PKPP DPD Kabupaten Kepulauan Meranti Temu Ramah Dengan Bupati Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil, S.H


MERANTI - Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Pemantau Kinerja Pelayanan Publik (PKPP) DPD Kabupaten Kepulauan Meranti, Jamaludin temu ramah dengan Bupati Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil, S.H di rumah dinas Bupati Kepulauan Meranti Jl. Dorak, Selatpanjang, Rabu (03/11/2021).

Dalam sambutan Bupati Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil, S.H mengucapkan terimakasih kepada LSM PKPP DPD Kabupaten Kepulauan Meranti, karena kehadiran LSM ditengah-tengah masyarakat telah membantu institusi Pemerintah dalam hal edukasi kepada masyarakat, khususnya masyarakat di Kabupaten Kepulauan Meranti.

Sementara itu, Jamaludin selaku Ketua LSM PKPP DPD Kabupaten Kepulauan Meranti sampaikan ucapan terimakasihnya kepada Bupati Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil, S.H yang telah sudi menerima kedatangannya tersebut.

"Terimakasih saya ucapkan kepada bapak Bupati Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil, S.H yang telah sudi menerima kedatangan kami disini, semoga bapak Bupati Kepulauan Meranti diberikan kesehatan selalu, dan Meranti lebih jaya kedepannya, Amin". Tutur Jamaludin.

Ditempat yang sama, Jamaludin menanyakan kepada Bupati Kepulauan Meranti terkait unjuk rasa yang digelar pada Rabu (02/11/2021) yang mengatakan Bupati Kepulauan Meranti pengecut dan preman.

Terkait hal tersebut, Bupati Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil, S.H mengatakan bahwa menyampaikan pendapat itu dibolehkan, tapi jangan keterlaluan seperti tidak punya etika dengan mengatakan hal yang tidak pantas.

"Menyampaikan pendapat itu boleh, tapi jangan keterlaluan seperti tidak punya etika dengan mengatakan hal yang tidak pantas, saya tinggal disini kok dibilang pengecut, kalau dibilang preman dimana preman nya saya". Ungkap Bupati H. Muhammad Adil, S.H.


Bupati H. Muhammad Adil, S.H juga mengatakan anak muda Kepulauan Meranti harus berfikir jernih untuk membangun agar menjadi lebih maju kedepannya.

"Kita ingin perubahan, dengan menjadikan Kabupaten Kepulauan Meranti ini menjadi lebih bermartabat, salah satunya seperti di Karimun, yang dimana situasi jalannya bagus, satu arah, rapi hingga mobil bisa masuk". Tambahnya.

Selanjutnya, Jamaludin juga menanyakan terkait perkembangan Kabupaten Kepulauan Meranti MoU dengan beberapa rumah sakit dibeberapa wilayah seperti Karimun, Batam, Pekanbaru.

Bupati H. Muhammad Adil, S.H mengatakan MoU tersebut demi menjamin kesehatan masyarakat Kepulauan Meranti dimanapun berada di Kepri maupun di Riau.

"Saya ingin masyarakat Kepulauan Meranti dimanapun berada, di Kepri maupun di Riau terjamin kesehatannya, contohnya seperti anak-anak Kepulauan Meranti yang kuliah di luar jika tidak ada BPJS cukup KTP saja". Ujar Bupati H. Muhammad Adil, S.H.

Diwaktu yang sama, Jamaludin menanyakan terkait adanya pemberitaan yang mangatakan pengobatan gratis di Kepulauan Meranti menggunakan KTP harus ada surat rujukan.

Bupati Bupati H. Muhammad Adil, S.H membantah hal tersebut, ia mengatakan tidak perlu adanya surat rujukan, hanya mengunakan KTP sudah bisa berobat gratis di Kepulauan Meranti.

Bupati H. Muhammad Adil, S.H juga mengatakan agar masyarakat Kepulauan Meranti tidak mudah percaya dengan provokasi yang ada di Kepulauan Meranti.

"Harapan saya agar masyarakat Kepulauan Meranti tidak mudah percaya dengan provokasi yang ada di Kepulauan Meranti ini, jika ada program-program saya yang belum terpenuhi, mohon ditunggu. Pada suatu saat Inshaallah 2022 semua visi dan Misi saya dapat dirasakan semua masyarakat di Kepulauan Meranti". Tutup Bupati H. Muhammad Adil, S.H.(Bachktiar)

Bagikan berita ini

Disqus comments