Bupati H. Muhammad Adil, S.H Lakukan Pengukuhan Pengurus KTNA Kepulauan Meranti - TARGET RIAU

Sabtu, 22 Januari 2022

Bupati H. Muhammad Adil, S.H Lakukan Pengukuhan Pengurus KTNA Kepulauan Meranti


MERANTI - Bupati H. Muhammad Adil, S.H Lakukan Pengukuhan Pengurus Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kabupaten Kepulauan Meranti Masa Bakti 2021-2025 di Gedung Aula Hijau. (22/01/2022).

Turut hadir dalam acara tersebut Sekda Meranti Bambang Suprianto, Sekwan Hambali, PLT Kadis Pariwisata, PLT Desprindag Marwan, Asisten I Irmansyah, Kasat Pol-PP Masdiana, PLT Kadis Prikanan, PLT Pertanian Ifwandi.

Acara dimulai dengan membaca anggota KTNA yang terpilih dan sekaligus melakukan pengukuran langsung oleh Bupati Meranti H. Muhammad Adil, S.H.


Kemudian sambutan dari ketua terpilih KNTA Asnawi Nazar, Alhamdulillah hari ini para petani berkumpul hari ini, semoga program kita terlaksana nantinya, ini merupakan langkah awal dalam rangka  kita melaksanakan program pertanian, kita adalah mitra pemerintah dalam rangka memajukan petani, jumlah kepengurusan kita berjumlah 33 orang, mohon maaf jika ada anggota kita berhalangan hadir.

"Kemudian yang di lantik hari ini kita susah berembuk dalam 9 kecamatan gabungan kelompok petani, namun saya tidak sendirian dalam memimpin organisasi ini, dan Alhamdulillah legalitas nya langsung di SK oleh Bupati Meranti H. Muhammad Adil, S.H dan kita akan dukung program 7 strategis", katanya Asnawi Nazar.

"Hari ini yang ikut dikukuh adalah-adalah orang yang sudah mahir dalam pertanian, kami siap bisernergi dengan pemerintah agar memajukan Kabupaten Kepulauan Meranti yang Maju, Cerdas dan Bermartabat", katanya Asnawi Nazar.


Kemudian Bupati Meranti H. Muhammad Adil, S.H menyampaikan bahwa, atas nama Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti saya menyambut baik dan gembira, bersyukur kepada Allah SWT dengan diselenggarakannya Pengukuhan KTNA ini. Saya ingin membahagiakan ini, untuk mengucapkan selamat dan sukses atas dikukuhkannya pengurus KTNA Kabupaten Kepulauan Meranti.

"Mudah-mudahan mampu menjalankan fungsi dan tugasnya secara baik, profesional serta mampu meningkatkan kemajuan pertanian di Kabupaten Kepulauan menggunakan kesempatan yang Meranti", ungkapnya H. Muhammad Adil, S.H.

Dengan memantapkan kelembagaan petani nelayan dan memotivasi semangat para petani nelayan untuk dikukuhkannya KTNA, mari tetap berproduksi dan tetap bersinergi. Bersama-sama membangun pertanian dan perikanan serta berperan aktif. Sebagai mitra kerja pemerintah dalam rangka kemandirian, ketahanan dan kedaulatan pangan menuju kesejahtraan petani.


Sebagai organisasi petani nelayan, KTNA merupakan organisasi yang dipelopori dan didirikan oleh pengurus kelompok tani dan nelayan dari Desa, Kecamatan dan Kabupaten. Dalam Rangka mendukung pencapaian Visi dan Misi Kepala Daerah Kabupaten Kepulauan Meranti Tahun 2021-2026, dimana salah satu program strategis kami yatu menciptakan 9500 usahawan, 2500 peternal sapi, kambing, ayam pedagang, ayam petelur serta 500 nelayan dan Balai Latihan Kerja (BLK) untuk mewujudkan ketersediaan lapangan kerja. 

"Kami yakin, keberadaan KTNA pastinya sangat strategis dalam mendukung program Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti.NHarapan kami KTNA kiranya dapat bersinergi dengan Pemerintah Daerah dan OPD terkait dalam segala hal, yang nantinya diharapkan akan bermuara pada kesejahteraan masyarakat", ungkapnya H. Muhammad Adil, S.H.

"Mari sama-sama kita wujudkan program strategis Bupati, Untuk mewujudkan ketahanan pangan dan mengentaskan kemiskinan", akhirnya H. Muhammad Adil, S.H. (Adv)

Bagikan berita ini

Disqus comments